Postingan

Asisten Rumah Tangga

Gambar
          Banyak orang yang kebingungan ketika berhadapan dengan Iedul Fitri,  bukan masalah baju lebaran atau kue-kue yang harus dipersiapkan tetapi lebih ke asisten rumah tangga           Biasanya,  seminggu sebelum lebaran adalah masa yang mendebarkan ketika asisten rumah tangga minta pulang kampung.  Semua pekerjaan rumah yang biasanya mereka selesaikan menjadi sarapan keluarga dengan sejumput ketidakbiasaan yang mendatangkan kecanggungan.           Bagi pasutri yang dua-duanya sibuk mencari uang dan bekerja hingga sore atau malam hari, mau tidak mau harus memiliki asisten apalagi mempunyai anak yang masih kecil,  lebih dari satu lagi.           Ada juga beberapa pasutri yang menitipkan anak pada orang tuanya,  tetapi walaupun lebih efektif dan aman,  ada saja pekerjaan yang seharusnya tidak dikerjakan oleh orang tua kita.  Masa mama dan mama m...

OPINI: PRILAKU ANAK VERSUS HUKUMAN SOSIAL YANG HILANG

Oleh: Ai Titin           Maraknya video prilaku anak zaman sekarang yang beredar di dunia maya merupakan cermin lingkungan sosial masyarakat di akhir zaman. Anak-anak melakukan beberapa aktivitas yang merugikan dirinya sendiri bahkan merugikan orang lain. Mereka (para remaja) menganggap semua yang dilakukannya adalah suatu kewajaran dan hal yang menantang sehingga tidak takut dengan hukuman sosial yang diberikan oleh masyarakat. Sebagai contoh, mereka melakukan permainan skipchallenge yang dianggap lagi trend sekarang ini. Anak di luar pantauan orang tua dan gurunya melakukan suatu perbuatan yang mengancam keselamatan jiwa dan anehnya lagi, anak yang diperlakukan demikian itu merasa bangga bahkan memiliki pengalaman yang luar biasa (sensasi) untuk mengulangnya lagi. Mengapa tidak ada sedikitpun rasa takut atau bersalah dengan apa yang telah mereka lakukan? Lalu, apakah hukuman sosial itu sekarang masih ada atau bahkan tidak ada sama sekali...

Artikel yang di Pernah di muat Kabar Priangan

Gambar
ANAK CERDAS, CALON GURU FAVORIT Oleh: Ai Titin, Guru SMA Muhammadiyah Singaparna            Kecerdasan intelektual ( bahasa Inggris : intelligence quotient, disingkat IQ ) adalah istilah umum yang digunakan untuk menjelaskan sifat pikiran yang mencakup sejumlah kemampuan, seperti kemampuan menalar , merencanakan , memecahkan masalah , berpikir abstrak , memahami gagasan, menggunakan bahasa , dan belajar .           Kecerdasan dapat diukur dengan menggunakan alat psikometri yang biasa disebut sebagai tes IQ . Ada juga pendapat yang menyatakan bahwa IQ merupakan usia mental yang dimiliki manusia berdasarkan perbandingan usia kronologis.Dalam mengartikan kecerdasan, para ahli mempunyai pengertian yang beragam.           Ada juga yang berpendapat bahwa pengertian kecerdasan adalah kemampuan general manusia untuk melakukan tindakan-t...

PUISI AI TITIN

DIORAMA KEHIDUPAN Adalah risau Ketika menjadi pusat perhatian Sebelum naik ke pelaminan Ada sembilu mengiris Ketika ada bait-bait pertanyaan Mengapa belum punya buah hati? Bertubi-tubi hingga urusan kasab Tempat tinggal Dan setumpuk lainnya Bertambah bilangan masa Bertambah pertanyaan Bertambah masalah Terbanglah ke awan Lihatlah betapa buku kehidupan Hanya sepenggal episode Yang harus dipertanggungjawabkan Singaparna, 1 April 2017 Puisi Tentang Hati Siapa pengisi hati? Dialah nurani yang tak pernah menghianati Meski bibir berkata sejuta makna Semua keluar begitu saja tanpa logika   Kadang mengalir bak gletser Himalaya Membuat orang terseret Ke lembah moreina paling dalam Merasa di abaikan Merasa tersingkir Merasa dendam dan benci   Tapi Kita tak bisa membuat praduga Takkan bisa menerka Makna di balik kata-kata Hanya hati dan pemiliknya yang tahu   Yah... Jika dada penuh bara Jika logika dipenuhi prasangka Kembalikan pada h...

Masa Kecil Tak kan Kembali

Gambar
Anak-anak memiliki masa kecil yang luar biasa dan tak kan pernah kembali. Setiap orang memiliki masa kecil dengan pengalaman yang beraneka macam. Betapa orang tua yang melupakan bahwa masa kecil anaknya tak kan kembali sehingga mereka sibuk dengan urusan mencari rezeki dan memuaskan kariernya.  Mereka lupa betapa bukeluarganya di rumah sangat membutuhkan kehadiran kedua orangtuanya justru di saat anak-anaknya masih kecil. Ketika suatu hari saya ke sekolah membawa anak yang kebetulan pengasuhnya lagi sakit, risih juga tapi atasanku yang usianya sudah lebih senior dariku malah berkomentar:" ga apa-apa Bu.... Asalkan tidak mengganggu kegiatan dan bukan hari efektif KBM bawa aja. Kalo dia sudah besar nanti... Kita akan kehilangan kesempatan untuk bersama dengannya" Betul juga ucapan atasanku itu,  baru saja SD kelas 4, anakku sudah tak mau diajak kemana-mana. Ketika diajak pergi, ada aja alasannya "Pake mobil apa bu? " Atau "Ga ah..  Aku maen sama temen...

Tips Ngajari Perempuan Berani Nyetir Mobil

Gambar
"Bagaimana rasanya pertama kali belajar nyetir mobil sendiri? Setiap perempuan apalagi yang memiliki kesempatan nyetir untuk pertama kalinya pasti memiliki rasa yang sama. Degdegan... Panas dingin sekujur tubuh dan selalu grogi .Tapi kalau ga mulai sekarang? Mau kapan?  Saya pernah mendengar curhat seorang ibu. "Kemaren saya sempat nangis di beca... Ketika aku tanya kenapa?  Beliau langsung mengungkapkan perasaannya. "Saya punya mobil,  ada motor juga tapi karena ga bisa pakai,  kemana-mana mesti minta anter suami.  Jika suami lagi santai sih ga masalah., kemaren suami sibuk, nunggu beca ga muncul juga... Akhirnya saya terpaku di terminal dengan basah kuyup karena hujan angin" Cerita ini mungkin dialami oleh banyak ibu-ibu dengan kasus yang berbeda. Intinya sama,  wanita memiliki keinginan untuk belajar nyetir tapi selalu dibayang-bayangi oleh berbagai macam kekhawatiran,  entah itu datang dari dirinya sendiri,  orang tua, suami atau secara...

Anak Titipan

Apa anak anda di titipkan dengan pembantu? Ada banyak hal yang harus anda lakukan ketika anda bertemu dengannya, mengingat banyak beberapa kasus yang beredar di media sosial tentang beberapa hal yang dilakukan oleh pembantu terhadap anak anda. Begitu dia agak gede-an dikit, SD dan SMP nya dititipkan di lembaga sekolah boarding yang anda pikir di situ anak anda dapat pengasuhan dan pendidikan yang baik. Anda percaya bahwa lembaga tersebut bisa menjadikan anak anda soleh/solehah. Tapi... Betapa terkejutnya saya ketika suatu hari, kami sekeluarga mencari makan siang. Jajanan mie ayam atau baso menjadi pilihan tetapi sesampainya di sebuah "kape " umum yang menjual jajanan kami menjumpai sekelompok bahkan ada tiga kelompok anak laki-laki seusia SMP yang mengelilingi vape yang warnanya beraneka macam. Aku menghela nafas, mungkin karena lapar menunggu makanan yang kami pesan. Mata kami terus menatap ke arah mereka. Ada beberapa anak yang kelihatan rikuh dengan tatapan kami. S...